Mudahnya Membersihkan Virus di Flashdisk pakai USB OTG

usb otg.jpg

Kali ini saya coba sharing pengalaman bagaimana membersihkan virus dari flashdisk menggunakan fitur USB OTG pada nokia.

Hanya sedikit sekali orang yang membutuhkan fitur USB OTG, tapi untuk kasus saya fitur USB OTG sangat penting. Dalam sebulan mungkin puluhan kali menerima file tugas dari mahasiswa2 saya, dan jika saya menggunakan laptop bisa dibayangkan berapa kali saya mati-hidupkan laptop untuk sekedar menerima tugas tsb (sayang cm sebagian kecil yg lebih suka kasi tugas via email), nah fitur USB OTG ini sangat berperan mempermudah kegiatan tsb.

Dengan menggunakan USB OTG ini saya juga terhindar dari serangan virus, dan yang terpenting saya tidak perlu tergantung oleh laptop jika hendak ke kampus. Nah dari pengalaman saya ini, saya berhasil menemukan trik sampingan, yakni membersihkan flashdisk dari virus2…., seperti pengalaman berikut saat menemui virus yang suka menyembunyikan folder pada foto diatas, yang saya screenshot spt dibawah.

scr000034.jpg

Tampak folder ALINJUT dan folder V disembunyikan virus. Trik untuk membasmi virus dan memunculkan kembali foldernya bisa dilakukan via aplikasi file manager xplore. Nah jika dibuka via xplore isi flasdisk akan tampak seperti skrinsut ini (di laptop ga akan bisa terlihat seperti dibawah ini):

scr000035.jpg

Perhatikan, virusnya kamu bisa hapus dengan mendelete file berikut
– file2 berekstensi LNK (dlm kasus ini adalah ALINJUT.LNK dan V.LNK), dimana nama dan jumlahnya sesuai dengan folder2 yang dihilangkan.
– folder RECYCLER (tempat persembunyian virus)
– folder PRIVATE dan AUTORUN.INF

scr000042.jpg

Kemudian untuk memunculkan folder2 yang disembunyikan, kamu cukup pilih folder2 yang terhidden (transparan), lalu pilih menu -> file -> atributte seperti pada skrinsut dibawah.

scr000038.jpg

Lalu muncul pop up box seperti dibawah

scr000039.jpg

Hilangkan centang pada hidden dan system seoerti skrinsut dibawah

scr000040.jpg

Sip…., virus hilang dan folder kembali muncul.

Ini ada contoh lain virus yang menggandakan file pdf atau dokumen lainnya dengan penggandaan berektensi exe, perhatikan contoh file cinta.pdf dan cinta.exe dibawah (dan yang digandakan lainnya)

scr000047.jpg

Solusinya ya buka via xplore, lalu hapus semua file berektensi exe yang ganda tadi, serta folder/file yang tidak kamu kenal tadi.

Bagaimana dengan virus yang lain?? Caranya tidak beda jauh koq, saya mungkin tidak bisa memberikan semua tutorialnya, tapi saya yakin kunci terpenting adalah: paham apa isi falshdiskmu, lalu hapus semua file yang tidak kamu kenal….,

Mudah kan?? Sebagai catatan saya tidak menginstal anti virus apapun di n8 saya, karena tidak ada virus yg bakal merusak symbian saya.

Ponsel-ponsel yang bisa diterapkan teknik diatas adalah semua symbian^3, symbian anna atau belle, dan maemo tanpa terkecuali. Sementara untuk java mungkin bisa diterapkan asal ada fitur USB OTG, diantaranya di nokia x2, x3, 6600 slide, x3-02, c3-01, nokia seri asha dll. Untuk android hanya yg seri high end macam sgs2, nexus s, xperia arc dll, tapi tidak simple pemakaiannya kaya nokia, karena belum official didukung oleh google. Yah pengguna android mid ama low harap sabar aja masih blum bisa seperti ponsel java nokia. Oya…., harga kabel USB OTG dibawah 100rb koq, murah kan…

follow my twitter ya: @adit38

70 comments on “Mudahnya Membersihkan Virus di Flashdisk pakai USB OTG

  1. saya suka install di micro..sambil utak atik executable nya.pake explore tentunya nah loh mozilla gw selancar dengan nol rupe.masihkah symbian di katakan jadul.

  2. mas adit, n8 saya ga kedetek memori nya.. kenapa yaa…? baik internal, phone, ato eksternal..
    di kompi juga ga bisa,, tampilan mirip flashdisk rusak, device terbaca, tp kalo d cek propertis kapasitas 0 byte.. huaaa..

  3. ane juga pernah menghapus virus seperti contoh agan di atas, tp waktu itu cuma asal hapus saja, gak tahunya bisa membersihkan virus juga, terima kasih banyak pencerahan agan…

Tinggalkan Balasan ke Naila Batalkan balasan